Kecamatan Wundulako Dalam Angka 2022 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka

Mohon waktu Anda untuk menilai layanan kami 🙏. Klik di sini http://s.bps.go.id/7404skd2024 untuk memulai. Terima kasih.

Kecamatan Wundulako Dalam Angka 2022

Nomor Katalog : 1102001.7404030
Nomor Publikasi : 74040.2216
ISSN/ISBN : 2621-6280
Frekuensi Terbit : Tahunan
Tanggal Rilis : 26 September 2022
Bahasa : Indonesia dan Inggris
Ukuran File : 5.78 MB

Abstraksi

Kecamatan Wundulako Dalam Angka 2022 merupakan seri publikasi tahunan BPS Kabupaten Kolaka yang menyajikan beragam jenis data yang bersumber dari BPS dan institusi lain. Publikasi ini membuat gambaran umum tentang kondisi geografis dan iklim, pemerintahan, serta kondisi sosial dan perekonomian di Kecamatan Wundulako. Untuk memudahkan pemahaman dan pemanfaatan data, disertakan pula penjelasan teknis dari setiap jenis statistik yang disajikan. Data pada publikasi Kecamatan Wundulako Dalam Angka memiliki lag satu tahun. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan konsumen data, publikasi Kecamatan Wundulako Dalam Angka juga akan terus mengalami penyempurnaan baik struktur maupun muatannya. Untuk mempermudah akses, publikasi ini dapat dibaca dan diunduh melalui situs web BPS Kabupaten Kolaka (kolakakab. bps.go.id) tanpa berbayar. Publikasi ini terwujud berkat kerjasama dan partisipasi dari berbagai pihak. Kepada semua pihak yang telah memberikan kontribusi, kami sampaikan penghargaan dan terima kasih. Semoga publikasi yang disajikan bermanfaat bagi pengguna untuk berbagai keperluan. Kami mengharapkan tanggapan dan saran dari para pengguna publikasi ini untuk perbaikan pada edisi yang akan datang
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka (Statistics of Kolaka Regency)Jl. Pahlawan No.75

Mailbox : bps7404@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik