Rencana Strategis BPS Kabupaten Kolaka - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka

Mohon waktu Anda untuk menilai layanan kami 🙏. Klik di sini http://s.bps.go.id/7404skd2024 untuk memulai. Terima kasih.

Rencana Strategis BPS Kabupaten Kolaka

Nomor Katalog : 1201005.7404
Nomor Publikasi : 74040.2030
ISSN/ISBN : -
Frekuensi Terbit : 5 Tahunan
Tanggal Rilis : 24 September 2020
Bahasa : Indonesia
Ukuran File : 1.42 MB

Abstraksi

Dalam rangka menyongsong pembangunan nasional jangka menengah periode ke-4 tahun 2020-2024, BPS Kabupaten Kolaka menyusun Rencana Strategis yang menggambarkan upaya peningkatan dan kemampuan BPS Kabupaten Kolaka dalam menyediakan data dan informasi statistik yang berkualitas, serta upaya untuk menjalankan peranan sebagai Pembina dan koordinator kegiatan statistik dalam rangka pembangunan Sistem Statistik Nasional (SSN). Berdasarkan pada Renstra BPS Tahun 2020-2024, visi yang ingin dicapai BPS adalah: “Pelopor Data Statistik Terpercaya untuk Semua” Untuk mewujudkan visi tersebut, maka BPS merumuskan empat misi yaitu, (1) Menyediakan statistik berkualitas yang berstandar nasional dan internasional; (2) Membina K/L/D/I melalui Sistem Statistik Nasional (SSN) yang berkesinambungan; (3) Mewujudkan pelayanan prima di bidang statistik untuk terwujudnya SSN; (4) Membangun SDM yang unggul dan adaptif berlandaskan nilai profesionalisme, integritas, dan amanah. Dari pernyataan visi dan misi tersebut, selanjutnya BPS merumuskan tujuan yang ingin dicapai dalam memenuhi visi dan misi yang telah ditentukan sebelumnya. Tujuan yang ingin dicapai BPS dalam kurun waktu tahun 2020-2024 antara lain, (1) Menyediakan data statistik untuk dimanfaatkan sebagai dasar pembangunan; (2) Meningkatkan kolaborasi, integrasi, sinkronisasi, dan standardisasi dalam penyelenggaraan SSN; (3) Meningkatkan pelayanan prima dalam penyelenggaraan SSN; (4) Penguatan tata kelola kelembagaan dan reformasi birokrasi. Tujuan yang telah dirumuskan tersebut selanjutnya digunakan sebagai dasar perumusan sasaran strategis yang mencerminkan tingkat realisasi dari tujuan yangtelah ditetapkan. Sasaran strategis BPS untuk tahun 2020-2024 dibedakan berdasarkan perpektifnya, yaitu perspektif stakeholder, customer, internal process, dan learning and growth. Selanjutnya dari empat perspektif tersebut ditentukan sasaran strategis yang ingin dicapai BPS antara lain, (1) BPS mendukung visi Presiden dan Wakil Presiden untuk mewujudkan Data Statistik Berkualitas untuk Indonesia Maju; (2) Meningkatnya pemanfaatan data statistik yang berkualitas; (3) Meningkatnya penguatan statistik sectoral di K/L/D/I; (4) Meningkatnya penguatan komitmen K/L/D/I terhadap Sistem Statistik Nasional (SSN); (5) Meningkatnya pembangunan SDM yangSelanjutnya, dalam rangka mencapai tujuan dan sasaran strategis tersebut, dicanangkanlah sejumlah program berikut ini, (1) Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya (DMPTTL); (2) Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur Negara BPS (PSPA); (3) Program Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik (PPIS). Tujuan dan sasaran strategis yang telah dijabarkan dalam Renstra BPS Kabupaten Kolaka Tahun 2020-2024 selanjutnya akan digunakan sebagai pedoman pelaksanaan kegiatan perkantoran yang bersifat teknis maupun non-teknis dalam rangka mencapai misi dan visi BPS sebagai pelopor data statistik terpercaya untuk semua.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka (Statistics of Kolaka Regency)Jl. Pahlawan No.75

Mailbox : bps7404@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik