9 Maret 2023 | Kegiatan Statistik
Pada Bulan Maret 2023 selain
dilaksanakannya Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Maret 2023 juga dilaksanakan
Survei E-commerce. Survei ini merupakan survei rutin tahunan yang dilakukan oleh
Badan Pusat Statistik dengan cakupan yaitu usaha yang menggunakan internet
untuk menerima pesanan atau melakukan penjualan barang dan/atau jasa. Sampel pada
survei ini meliputi seluruh sampel usaha di Indonesia berbasis usaha rumah
tangga termasuk sampel yang ada di Kabupaten Kolaka.
Badan Pusat Statistik Kabupaten
Kolaka mengerahkan sembilan petugas yang terdiri dari dua PML dan tujuh PCL
untuk survei ini. Sebelumnya pada pertengahan Februari telah dilakukakan proses
perekrutan petugas tersebut dan telah diberikan pelatihan pada tanggal 22
Februari 2023 hingga 25 Maret 2023. Pada bulan Maret ini mulai dari tanggal 1
Maret 2023-31 Maret 2023 dilakukan updating
untuk selanjutnya dilakukan penarikan sampel dan pencacahan. Cakupan survei
kali ini sejumlah tiga kecamatan yaitu Kecamatan Kolaka, Kecamatan Pomala, dan
Kecamatan Latambaga.
Hasil dari survei ini akan
dijadikan publikasi sebagai gambaran keaadaan e-commerce di Indonesia. Informasi yang disajikan melalui publikasi
ini meliputi persentase usaha e-commerce,
peta persebaran usaha e-commerce, kelompok
umur pemiliki usaha, jenis barang/jasa yang banyak terjual, metode pembayaran
yang paling banyak digunakan, metode pengiriman yang sering digunakan, wilayah
pengiriman, dan lain sebagainya. Informasi ini diharapkan bermanfaat untuk
perkembangan usaha e-commerce baik
regional maupun nasional.
Berita Terkait
Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Maret 2023 Kabupaten Kolaka
Rapat Rutin Bulanan Juli 2023 BPS Kabupaten Kolaka
Rapat Rutin Bulanan Maret 2023 BPS Kabupaten Kolaka
Rilis Publikasi PDRB Kabupaten Kolaka Menurut Pengeluaran 2019-2023
Kunjungan Penjabat Bupati Kabupaten Kolaka
Rilis Publikasi Produk Domestik Regional Bruto Kabupaten Kolaka Menurut Lapangan Usaha 2019-2023
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka (Statistics of Kolaka Regency)Jl. Pahlawan No.75
Mailbox : bps7404@bps.go.id